PT Mitra Utama Madani (MUM) didirikan berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-8371.AII.01.01.Tahun 2008 Tentang Pengesahan Badan Hukum Perseroan. Jakarta, 6 Agustus 2008, PT Mitra Utama Madani (MUM) yang merupakan afiliasi dari PT Permodalan Nasional Madani (PNM) resmi didirikan. PT MUM didirikan oleh Koperasi Karyawan (Kopkar) Madani dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga kerja PNM Group yang bertujuan agar pengelolaan Outsourcing terarah lebih optimal dan tidak tercampur oleh kegiatan koperasi lainnya.

PT MUM didirikan guna memenuhi kebutuhan tenaga kerja profesional serta dedikasi yang tinggi sebagai perusahaan yang bergerak dibidang penyediaan Jasa Tenaga Alih Daya untuk mendukung kegiatan operasional perusahaan yang bertujuan mendukung pertumbuhan bisnis di Indonesia.

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) merupakan lembaga Keuangan Non Bank milik Pemerintah atau Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mengembangkan Konsep Ekonomi Kerakyatan melalui lini bisnis “Mekaar” (Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera) dan ULaMM (Unit Layanan Modal Mikro).

Tersertifikasi ISO oleh SUCOFINDO INTERNATIONAL CERTIFICATION SERVICES (SICS) antara lain ISO 9001:2015 Quality Management System dan ISO 37001:2016 Anti-Bribery Management System, PT MUM menunjang penyediaan Jasa Tenaga Alih Daya dengan berbagai posisi pekerjaan untuk mitra bisnis kami, baik sektor industri keuangan maupun sektor industri non-keuangan. Hingga kini, kami telah dipercaya untuk mengelola lebih dari 25.000 tenaga alih daya yang tersebar di seluruh Indonesia.

Jejak Langkah

Sejarah PT Mitra Utama Madani

2022

PT MUM Saat Ini

Total karyawan PT MUM > 26.000 orang. PT MUM menyelenggarakan “Rekor Muri Pelatihan Safety Riding Perempuan Terbanyak PT PNM”

2021

Pengembangan Bisnis Alih Daya PNM Mekaar

LSP PNM pada PT Micro Madani Institute (MMI) dialihkan kepada PT MUM. Peralihan karyawan PNM Mekaar Wilayah Sumatra dan Jawa Barat.

2018

Pengembangan Bisnis Alih Daya

PT MUM mengembangkan bisnis eksternal di luar PNM Grup dengan menawarkan “Integrated HR Solution”.

2016

Mengelola SDM PNM Mekaar

Pengalihan karyawan Mekaar dari PT MMI ke PT MUM.

2013

Mengelola Staf dan Non Staf

PT MUM dilimpahkan dalam mengelola staf, seperti security, kurir, officeboy, dan cleaning service.

2009

Mengelola SDM ULaMM

PT MUM mengelola ULaMM se-Indonesia. Meliputi OPU (Opersaional Unit) dan KSU (Kasir Unit) serta reseptionis.

2008

Beridirinya PT MUM

PT MUM didirikan oleh Koperasi Karyawan (Kopkar) Madani dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga kerja PNM Group. Dengan kepemilikan saham oleh PT Tekno Venture Syariah yang ditunjuk langsung oleh PT PNM (Persero).