MUM dan Dinas Tenaga Kerja Majalengka Teken PKS: Sinergi Tingkatkan Kualitas Tenaga Kerja

PT Mitra Utama Madani (MUM) meningkatkan sinergi dengan Dinas Tenaga Kerja Majalengka melalui penandatanganan Kerja Sama (PKS). PKS ini menjadi pilar awal kerja sama antara kedua belah pihak yang berlangsung pada Selasa, 16 Juli  2024.

Penandatanganan Perjanjian dilaksanakan di Ruangan Rapat Kantor Bupati Majalengka, dihadiri langsung oleh Pj. Bupati Majalengka, Dr. H. Dedi Supandi SSTP., M.Si.; Kepala Dinas Ketenagakerjaan Koperasi & UKM, H. Arif Daryana, AP., M.Si.; Kepala Unit Pelaksana Teknik Dinas (UPTD) Pengawasan Ketenagakerjaan Wilayah III Cirebon, Drs. H. Rahmat Ripilita, M.AP; Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Majalengka, Sandi Gandara;  Direktur Bisnis II, Henry Yunus Kamang Pangemanan; Kepala Divisi Bisnis II, Haerudin; Pimpinan Cabang Indramayu PNM, Maurizal Halim.

Penandatanganan ini merupakan bentuk komitmen PT Mitra Utama Madani untuk menjadi partner yang tepercaya dan andal dalam memberikan solusi Sumber Daya Manusia terpadu. Dengan jaringan kerja yang tersebar di seluruh Indonesia, MUM bertekad untuk terus mendukung pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas dan keterampilan tenaga kerja di Majalengka.

Selain itu, perjanjian ini juga mencakup sinergi dalam memperluas kepesertaan dan peningkatan kepatuhan dalam penyelenggaraan program jaminan sosial ketenagakerjaan di Kabupaten Majalengka. Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk memastikan kesejahteraan dan perlindungan bagi seluruh pekerja di wilayah tersebut.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Majalengka, Dedi Supandi, menyampaikan apresiasinya atas inisiatif PT Mitra Utama Madani yang telah menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah daerah. Beliau berharap kerjasama ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Majalengka, terutama dalam menciptakan tenaga kerja yang kompeten dan berdaya saing tinggi.

Kepala Dinas Ketenagakerjaan Koperasi & UKM, Arif Daryana juga menyampaikan harapannya agar kerjasama ini dapat menjadi contoh bagi perusahaan lain dalam mendukung program peningkatan kualitas tenaga kerja di Kabupaten Majalengka. Beliau menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan dunia usaha dalam menciptakan ekosistem kerja yang sehat dan produktif.

PT Mitra Utama Madani, melalui perjanjian ini, berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik dalam bidang sumber daya manusia. Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah dan berbagai pihak terkait, MUM optimis dapat mewujudkan tujuan bersama dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan pekerja di Majalengka.

Penandatanganan perjanjian kerjasama ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan ramah tamah antara para pejabat dan perwakilan PT Mitra Utama Madani. Acara ini menjadi tonggak penting dalam sejarah kerjasama antara sektor usaha dan pemerintah daerah dalam rangka membangun masa depan tenaga kerja yang lebih baik di Kabupaten Majalengka.

Informasi lebih lanjut:

Putri Amandawati

Corporate Communication

PT Mitra Utama Madani

corcom@mum.co.id

www.mum.co.id